Skip to main content

Game Programmer - Pembuatan Game Third Person Shooter 3D


TELUx
Enrollment in this course is by invitation only

1. Deskripsi Mata Kuliah

Mata kuliah Pembuatan Game Third Person Shooter (TPS) 3D ini bertujuan untuk melatih peserta agar dapat memahami konsep fundamental pengembangan game 3D yang diimplementasikan ke dalam bentuk bentuk micro-game TPS 3D. Peserta yang mengikuti mata kuliah ini diharapkan memiliki dasar logika matematika dan algoritma pemrograman. Materi yang diajarkan dalam mata kuliah ini meliputi Terrain System, Third Person Movement, Camera Rotation, dan Character Animation. Metode pembelajaran yang digunakan merupakan kombinasi antara modul, video, dan praktikum mandiri menggunakan “Predefined Game Project”. 

2. Capaian Mata Kuliah

  • Peserta mampu membuat pergerakan TPS berbasis PC
  • Peserta mampu mengelola animasi karakter berdasarkan input user
  • Peserta mampu membangun mekanik game bergenre TPS 3D

3. Textbook

  • Roedavan, R., 2018, Unity Tutorial Game Engine, Penerbit Informatika
  • Doran, John., 2015, Building an FPS Game With Unity, Packt

4. Mata Kuliah Prasyarat

  • Tidak Ada

5. Bobot SKS

  • 2 SKS (1 SKS @45 Jam)

6. Model Pembelajaran

  • Instructor-Paced

7. Jenjang Pendidikan

  • S1/D4

8. Bidang Ilmu

  • Teknik Informatika

9. Tingkat Mata Kuliah

  • Dasar

10. Teknologi & Sarana Pembelajaran

  • LMS Open EDX: Untuk mengakses materi utama dan forum diskusi
  • Discord: Untuk kolaborasi dan komunikasi
  • Zoom: Untuk pertemuan virtual tatap muka
  • Unity dan Visual Studio 2019 Community version: Untuk game engine 

11. Perangkat Keras & Perangkat Lunak

  • Laptop/PC 
  • OS : Windows 7, 64-bit versions only
  • CPU : X64 architecture with SSE2 instruction set support
  • Graphics :  DX10, DX11, and DX12-capable GPUs
  • Unity version: 2019.x, 2020.x, 2021.x

12. Versi Pengembangan Mata Kuliah

  • Versi Mata Kuliah 3.0

13. Jadwal Perkuliahan

14. Topik Mata Kuliah

  • Pengenalan Terrain System
  • Sistem Ruang 3D
  • Pegerakan Third Person
  • Implementasi Mouse Orbit
  • Character & Animation
  • Humanoid Animation
  • Humanoid Bone Structure
  • Animation State
  • Attack System
  • Enemy Chase
  • Typology Utama (Configure)
  • Typology Alternatif (Obtain)

15. Evaluasi Mata Kuliah

  • Bobot Komponen Penilaian: Kehadiran (10%), Kuis (30%), Final Project (60%)
  • Rubrik Penilaian dapat diakses di: 

16. Syarat Kelulusan

  • Mahasiswa dapat lulus pada mata kuliah dengan minimal akumulasi nilai > 51

17. Informasi Plagiarisme

  • Segala bentuk PLAGIARISME akan mendapat konsekuensi  nilai = 0

18. Komunikasi dan Interaksi

  • Mahasiswa dapat menghubungi dosen pengampu melalui email ataupun channel discord pada hari kerja jam 08.00-17.00 WIB. Gunakan bahasa yang sopan, singkat, padat dan jelas. 

19. Profil Dosen Pengampu

Dosen Pengampu Utama

Fery Prasetyanto, S.T., M.T.

Dosen Virtual Reality sekaligus Pemrograman Web di Program Studi Teknologi Rekayasa Multimedia. Pernah berkolaborasi dalam riset militer untuk pengembangan game dan simulator berbasis Unity Game Engine.

Email: [email protected]

Dosen Team Teaching

Fattah Noor Prawita, S.T., M.T.
Dia merupakan dosen di Telkom University yang banyak melakukan riset dibidang Augmented Reality (AR), Virtual Reality (VR) dan Mixed Reality (MR). Merupakan salah satu pembina study grup yang berkaitan dengan aplikasi permainan dan software aplikasi. Saat ini dia menjabat sebagai Manager of Content Development di Center of eLearning and Open Education Telkom University. 

Email: [email protected]

Yahdi Siradj S.T., M.T.

Dia merupakan dosen di Telkom University yang banyak melakukan riset dibidang Aplikasi Permainan. Merupakan inisiator dalam pengembangan TeluCraft yaitu sebuat Metaverse Telkom University berbasis game Minceraft. Dia merupakan salah satu pembina study grup yang berkaitan dengan visualisasi digital 2D dan 3D. Saat ini dia menjabat sebagai Ketua Kelompok Keahlian di program studi Teknologi Rekayasa Multimedia (TRM). 

Email: [email protected]

Amir Hasanudin Fauzi, S.T., M.T.

Seorang gamer avid yang sengaja menjadi dosen untuk mendukung aktivitas gaming-nya. Banyak beraktivitas dalam pengembangan game. Riset yang dia lakukan selama ini adalah bagaimana mengimplementasikan video game untuk mengajak pengguna mempelajari lebih lanjut tentang peninggalan sejarah, atau mengajak pengguna untuk belajar lebih banyak tentang spesies yang terancam punah, atau bagaimana menarik minat pengguna untuk mengunjungi tempat wisata..

Email: [email protected]

20. Profil Mentor

Sritenaya Geovani Putri, S.Tr., Kom.

Alumni S1 Terapan Teknologi Rekayasa Multimedia Telkom University. Merupakan tim asisten praktikum game programmer selama 1 tahun. Saat ini menjabat sebagai Chief Executive Officer (CEO) di PT. Ruang Teknologi Kreatif Nusantara (Cube Studio)  sekaligus Komisaris di PT. Parama Dimensi Kreatif Teknologi (Paradimensi). Menguasai konsep organisasi, leadership, bisnis plan dan entrepreneurship berbasis teknologi multimedia interaktif. Email: [email protected]

Alda Destiyana Fadhilah, S.Tr.Kom

Alda Destiyana Fadhilah merupakan alumni S1 Terapan Teknologi Rekayasa Multimedia Telkom University. Merupakan tim asisten praktikum game programmer selama 1 tahun. Saat ini bekerja sebagai sebagai Account Manager di PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. Menguasai bidang Desain Grafis, Programming dan Digital Marketing. Email: [email protected]

Rienesa Darmawan, S.Tr.Kom

Rienesa Darmawan merupakan alumni S1 Terapan Teknologi Rekayasa Multimedia Telkom University. Merupakan tim asisten praktikum game programmer selama 1 tahun. Saat ini bekerja sebagai sebagai Social Media Strategist di salah satu perusahaan teknologi nasional. Menguasai bidang Desain Grafis, Programming dan Digital Marketing. Email: [email protected]

Salsabilla Noor Budi Astari, S.Tr.Kom

Salsabilla Noor Budi Astari merupakan alumni S1 Terapan Teknologi Rekayasa Multimedia Telkom University. Merupakan tim asisten praktikum game programmer selama 1 tahun. Berpengalaman menjadi Customer Relation di PT. Ruang Teknologi Kreatif Nusantara dan saat ini bekerja sebagai sebagai Branch Support Strategist di PT. Sigzacindo Nusantara. Menguasai bidang Desain Grafis, Programming dan Digital Content Creation. Email: [email protected] 

  1. Nomor Kursus

    MCGP0006
  2. Kelas Dimulai

  3. Kelas Berakhir

  4. Estimated Effort

    08:00
  5. Bahasa

    Indonesian
  6. Tipe Mata Kuliah

    Instructor Paced
  7. Harga

    Free
© 2021 ICE Institute. All rights reserved.